Dua Tim dari “Soedirman Robotic Team” Berlaga di Ajang KRI Nasional 2024

by -543 Views
Tim Unit Kegiatan Mahasiswa Soedirman Robotic Team (UKM SRT) Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed), menjelang keberangkatan ke UMS. Mereka berfoto bersama dosen pembimbing di depan Gedung Fakultas Teknik Unsoed, kampus Blater, Purbalingga.

PURWOKERTO, EDUKATOR--Unit Kegiatan Mahasiswa Soedirman Robotic Team (UKM SRT) Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed), mengirimkan dua tim untuk berlaga dalam Kontes Robot Indonesia (KRI) 2024 tingkat Nasional. Kedua tim tersebut yaitu Tim Satria dari divisi Kontes Robot SAR Indonesia (KRSRI) dan Tim Blakasutha dari divisi Kontes Robot Abu Indonesia (KRAI).

KRI diselenggarakan oleh Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI) , Pusat Prestasi Nasional, Sekretariat Jenderal Kemendikbud Ristek , bertempat di Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), selama enam hari, Senin – Sabtu (1-6/72024).

Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Fakultas Teknik Unsoed yang juga penanggungjawab kontingen Unsoed dalam KRI 2024, Dr Nurul Hidayat, M.Kom mengemukakan, dalam kontes robot bergengsi ini, tim Unsoed menurunkan 40 mahasiswa.

“Seluruh tim telah mempersiapkan semaksimal mungkin untuk mengikuti KRI tingkat Nasional ini,” ujar pria yang akrab disapa doktor Enha ini, didampingi dua dosen pembimbing mahasiswa, yakni Priswanto, ST., MT dan Agung Mubyarto, ST., MT kepada EDUKATOR menjelang keberangkannya ke Surakarta.

KRI dibuka pada Rabu (3/7/2024) , di venue utama Gedung Edutorium KH. Ahmad Dahlan UMS, Rabu (3/7/2024). Kegiatan ini dihadiri 57 Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan Perguruan Tinggi Swasta (PTS), yang terdiri dari 142 tim seluruh Indonesia.

Terdapat 7 kategori yang diperlombakan pada KRI 2024 ini. Diantaranya, Kontes Robot Tematik Indonesia (KRTMI), Kontes Robot SAR Indonesia (KRSRI), Kontes Robot Sepak Bola Indonesia Humanoid (KRSBI-H), Kontes Robot Sepak Bola Beroda (KRSBI-B), Kontes Robot Seni Tari Indonesia (KRSTI), Kontes Robot ABU Indonesia (KRAI), serta Kontes Robot Bawah Air Indonesia (KRBAI) yang bekerjasama dengan Pondok Pesantren Assalam.

Rektor UMS, Prof. Sofyan Anif, M. Si., dalam sambutan pembukaannya mengatakan, KRI menjadi salah satu wahana mahasiswa dalam implementasi kreativitas dan inovasi melalui teori yang didapat di bangku kuliah.

“Disinilah pentingnya pengembangan kemampuan kreativitas, inovasi dan strategi,” katanya.

Maksimal
Sementara itu, usai pembukaan, dilanjutkan dengan kegiatan Running Test yang diikuti dengan baik oleh peserta, termasuk 2 tim peserta dari SRT Unsoed. Kegiatan Running Test tersebut memberikan gambaran kedua Tim dalam kegiatan perlombaan yang akan dilaksanakan kesokan harinya. Running Test juga dilakukan sebagai latihan dan adaptasi bagi robot terhadap arena perlombaan.

Seusai kegiatan Running Test, kedua tim kembali mengecek performa dari masing-masing untuk memaksimalkan robot.

Ketua umum SRT Unsoed 2024, Bintang Satria mengungkapkan, seluruh tim telah mempersiapkan semaksimal mungkin untuk mengikuti KRI tingkat nasional.

Ketua tim Satria Arsyada Rizqi menambahkan, timnya telah memaksimalkan persiapan robot yang akan dilombakan tersebut pada divisi timnya, yaitu Kontes Robot SAR Indonesia (KRSRI).

Demikian halnya yang dilakukan Tim Blakasutha divisi Kontes Robot Abu Indonesia (KRAI). “Kami telah melakukan berbagai pengujian dan simulasi untuk memastikan strategi yang digunakan dapat berjalan dengan optimal,” ujar Ketua Tim Blakasutha divisi Kontes Robot Abu Indonesia (KRAI) Firdaus Reza.

Delapan Besar

Kabar terbaru dari Dr Nurul Hidayat menginfokan, hingga Kamis siang (4/7/2024) pukul 12.00 WIB, Tim Blakasutha masuk delapan besar. “Mohon doanya, moga tim Unsoed bisa menjadi yang terbaik,” harap Doktor Enha yang dihubungi EDUKATOR, Kamis siang. (Prasetiyo)

Leave a Reply

Your email address will not be published.

No More Posts Available.

No more pages to load.