PURBALINGGA, EDUKATOR – Inara Zhasy Mughni, siswi TK Pertiwi Karangsari–satu dari 2 siswi TK yang mewakili Kecamatan Karangmoncol berhasil masuk 30 besar dalam lomba mewarnai yang diselenggarakan oleh Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Purbalingga di Taman Wisata Pendidikan Purbasari Pancuran Mas, Sabtu (27/7/2024). Siswi yang beralamat di Desa Karangsari, Kecamatan Karangmoncol, Kabupaten Purbalingga ini, berhasil menyisihkan puluhan peserta lainnya.Inara menunjukkan karyanya
Inara meraih prestasi ini berkat latihan rutin, dukungan orang tua, dan bimbingan dari guru-guru TK Pertiwi Karangsari, Wakhidah, S.Pd. AUD dan Asih Setyaningsih, S.Pd. Inara mendapatkan hadiah berupa bingkisan makanan ringan dan tas.Inara
Inara bersama ibunya
Kepala TK Pertiwi Karangsari, Haryati, S.Pd. AUD, menyatakan dukungannya atas prestasi yang diraih oleh Inara. “Kami sangat bangga dengan prestasi Inara. Semoga ini menjadi motivasi bagi anak-anak lainnya,” ujarnya.Inara bersama puluhan peserta lomba mewarnai peraih kejuaraan
Menurut Haryati, sebelum lomba mewarnai di TWP Purbasari digelar, terlebih dulu digelar di tingkat kecamatan. Dan dalam lomba mewarnai di tingkat Kecamatan Karangmoncol, ada 2 peraih kejuaraan yang dikirim untuk mengikuti lomba mewarnai di Purbasari. Salah satunya Inara. Dan Inara mampu menunjukkan bakatnya dengan menonjolkan kombinasi warna yang indah dan rapi pada karyanya. (Asih Setyaningsih/Prs)