PURBALINGGA, EDUKATOR—Budaya literasi di SMP Negeri 6 Rembang terus digelorakan. Kegiatan literasi di sekolah pinggiran, yang berada di Desa Tanalum, Kecamatan Rembang, Purbalingga ini dilakukan setiap pagi hari, termasuk ada Jumat Literasi.Seorang siswi menunjukkan sebuah buku yang habis dibaca
Kepala SMPN 6 Rembang, Purbalingga Salimah, S.Pd mengemukakan, Jumat literasi diisi berbagai kegiatan, diantaranya membaca buku, seperti buku cerita, majalah, novel, membuat puisi dengan tema kekinian.
“Setiap wali kelas 7 hingga 9 berperan sebagai pendamping dalam kegiatan Jumat literasi ini,” ujar Salimah.
Salimah berharap, upaya membangun kegiatan literasi ini agar para siswa lebih sadar berliterasi. “Kami harapkan juga, setelah dibiasakan di sekolah, para siswa semakin sadar berliterasi untuk diterapakan juga di rumah setiap harinya,” ujarnya. (Putri Nuansa, Putri Olifia, Luthfi Yana A, Kesya Ulfiana, Intan Siti Dini Maulani, Seli Setiani)