PURBALINGGA, EDUKATOR–Prestasi SD Negeri 1 Kembangan, Kecamatan Bukateja, Purbalingga di bidang kepramukaan layak dicungi jempol. Dalam pesta siaga tingkat Kwarran Bukateja yang berlangsung di lapangan Desa Majasari, Sabtu (24/2/2024), Barung Hijau SDN 1 Kembangan meraih predikat tergiat 2 barung putri, dan juara 3 Siaga Garuda berprestasi atas nama Ananda Dzakiyya Talita Sakhi Ramadhani.
Atas prestasinya itu, SDN 1 Kembangan berhak maju dalam Pesta Siaga Tingkat Kwarcab Purbalingga yang digelar bukan Maret.
“Terima kasih kepada peserta anggota Pramuka siaga yang telah mengharumkan nama sekolah, dan terima kasih juga kepada pembina kepramukaan SDN 1 Kembanbgan yang teah bekerja keras sehingga metaih prestasi membanggakan ini, ” ujat Kepala SDN 1 Kembangan, Pariem S.Pd M.Pd ketika ditemui di SDN 1 Kembangan, baru-baru ini.
Pariem menambahkan, pesta siaga tingkat Kwatrran Bukateja diikuti 37 SD/MI.
Menurut Pariem, dalam pesta siaga itu, SD Negeri 1 Kembangan mengirimkan 1 barung putri dan satu barung putra .
Daftar peserta lomba pesta siaga putri SDN Negeri 1 Kembangan terdiri dari 8 siswa, yakni Zahwa Aulia Putri, Dzakiyya Talita Sakhi Ramadhanani, Nareswara aurindiya Prabowo, Earlyta Arsyfa Salsabila, Ghani Rizki Ma’Rufi, hanatul Himmah, Hasna NUR Azizah dan Adinda Ramadan Kusworo.
Sedangkan siaga putra, terdiri Abidzar Raska Al Ghifari, Muhammad Izar Sabiq, Alkhamdika Vito Albiyyaksa, Aland Fathur Rizky, Arya Nur Hafizh, farel Putra Adruian, Driya Tama Wicaksono dan Kaka Dzakir Khafadi.
Selanjutnya dijelaskan, untuk juara 3 Siaga Garuda berprestasi atas nama Ananda Dzakiyya Talita Sakhi Ramadhani, raihan prestais ini katena yang bersangkutan memiliki prestais yang diunggulkan, yakni akademik, nonakademik dan bakat yang dimiliki.
Raihan prestasi ini, tidak lepas dari para pembina Pramuka SDN 1 Kembangan yang telah bekerja keras dan kompak. (Prasetiyo)