
Foto bersama anggota Adiyuswa GKJ Penaruban
PURBALINGGA, EDUKATOR–Para anggota Komisi Adiyuswa Gereja Kristen Jawa (GKJ) Penaruban, Purbalingga, Jateng mengikuti Ibadah HUT ke-19 Adiyuswa Sinode GKJ melalui tayangan Premiere YouTube Sinode GKJ yang disiarkan live streaming dari GKJ Sabda Winedar, Salatiga, Jumat (31/10/2025) pukul 09.00 WIB.
Meski digelar secara daring, seluruh peserta tampak penuh sukacita karena ibadah berjalan lancar tanpa gangguan jaringan.
Ketua Komisi Adiyuswa GKJ Penaruban, Sri Murwani, menyampaikan rasa syukur atas kelancaran acara tersebut.
“Kami bersyukur dapat mengikuti ibadah HUT Adiyuswa Sinode dengan baik. Melalui firman dan rangkaian acara, kami diteguhkan bahwa meski usia menua, hidup tetap bermakna,” ujarnya.
Ibadah bertema “Tua Tetep Aji” ini menghadirkan pesan mendalam bahwa setiap orang lanjut usia tetap berharga di hadapan Tuhan.
Dalam kesempatan tersebut, para anggota GKJ Penaruban menyimak tayangan drama “Sapu Sada lan Manah Ingkang Kuwur”. Drama tersebut mengisahkan perjuangan hidup seorang simbah yang tetap bersyukur, meski menghadapi keterbatasan. Pesan tersebut mengingatkan jemaat untuk terus bersandar pada kasih Tuhan di usia senja.
Para anggota Adiyuswa GKJ Penaruban menyimak tayangan secara daring HUT ke 19 Adiyuswa GKJ
Berbagai Kegiatan
Menurut Sri Murwani, kegiatan Komisi Adiyuswa GKJ Penaruban digelar setiap Sabtu, dengan jadwal: minggu pertama senam sehat, minggu kedua pertemuan rutin, minggu ketiga latihan paduan suara, dan minggu keempat pendalaman Alkitab (PA Adiyuswa).
Latihan paduan suara
Berbagai kegiatan itu dimotori oleh pemngurus inti yang terdiri, Ibu Sri Murwani (Ketua), Bapak Supono (Sekretaris), dan Ibu Triyatniningsih (Bendahara). Hingga kini, tercatat 56 anggota, dengan sekitar 30 orang aktif mengikuti kegiatan rutin.
“Kami ingin para adiyuswa tetap aktif, sehat, dan memiliki semangat pelayanan,” tambah Sri Murwani.
Sementara itu Pendeta GKJ Penaruban Tri Agus Fajar Winantiyo, S.Si mengapresiasi berbagai kegiatan Adiyuswa GKJ Penaruban, termasuk memngikuti secara daring HUT ke 19 Adiyuswa GKJ.
“Melalui momentum HUT ke-19 Adiyuswa GKJ ini, Adiyuswa GKJ Penaruban menegaskan komitmennya untuk terus berkarya dan bersyukur di usia lanjut, menjadi teladan dalam iman, pengharapan, dan kasih bagi jemaat dan generasi muda GKJ,” ujarnya. (Supono/Prs)