Rektor Unsoed Mewisuda 1.246 Lulusan, 436 Diantaranya “Cumlaude”

by -1436 Views
Rektor Unsoed Prof.Dr.Ir Akhmad Sodiq M.Sc.,Agr saat mewisuda salah satu lulusna terbaik Devia Shinta Mulia Asih dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,97. (Foto: Istimewa)

PURWOKERTO, EDUKATOR–Rektor Unsoed Prof.Dr.Ir Akhmad Sodiq M.Sc.,Agr, Selasa (14/3/2023) di Graha Widyatama Prof Rubijanto Misman Unsoed mewisuda 1.246 lulusan pada wisuda periode Maret 2023. Pada wisuda kali ini, terdiri 5 orang doktor, 109 magister, 101 dengan dengan sebutan profesional, 979 sarjana dan 58 ahli madya. Dari jumlah itu, 436 diantaranya dinyatakan lulus dengan kualifikasi cumlaude atau dengan pujian.

Rektor Unsoed Prof.Dr.Ir Akhmad Sodiq M.Sc.,Agr didampingi Dekan Fisip Dr. Wahyuningrat, M.Si saat mewisuda salah satu lulusan. (Foto: Istimewa)

Pada wisuda kali ini, yakni wisuda Doktor ke 19, Pascasarjana ke 80, Profesi ke 63, Sarjana ke 148 dan Diploma ke 127, 13 orang dinyatakan sebagai lulusan terbaik. Terdiri Yuli Krisnawati dari Pascasarjana dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 4,00, Irwandi (Fakultas Pertanian, 3,93), Haris Subandriyo (Biologi, 3,90), Devia Shinta Mulia Asih (Ekonomi dan Bisnis, 3,97), Imas Aisyah (Peternakan, 3,78), Ayumi Andira Lesmana (Hukum, 3,82), Juvi Supriyatna (Isip, 3,95), Rani Puspita Purna Rengganis (Kedokteran, 3,90), Alya Nur Afni (Teknik, 3,89), Asika (Ilmu-ilmu Kesehatan 3,97), Nindya Anisa Salsabila (Ilmu Budaya, 3,96), Salsabil Rahmadina (MIPA, 3,92) dan Deny Rozaqul Muis (Perikanan dan Kelautan, 3,86).

Cerianya para wisudawan dan wisudawati
Para wisudawan dan wisudawati

Kepada para lulusan, Rektor Akhmad Sodiq mengingatkan tantangan yang dihadapi lulusan Unsoed kini kian kompleks, seiring maraknya digitalisasi dari berbagai sektor kehidupan. Untuk itu, para wisudawan dan wisudawati dituntut menguasai teknologi, peka dan empati terhadap sekelilingnya.

“Kita tidak cukup dengan pribadi yang pandai, tapi juga pandai membaca dan mencermati situasi. Kita juga tidak boleh berpuas diri sebagai pribadi yang berkemampuan, namun juga harus mampu memampukan potensi yang ada di manapun kita berada,” ujar Rektor Akhmad Sodiq.

Rektor Unsoed Prof.Dr.Ir Akhmad Sodiq M.Sc.,Agr mewisuda salah satu wisudawati

Rektor Akhmad Sodiq juga berpesan kepada para lulusan di era industri dan era disrupsi saat ini, untuk menjadi tiga tipe manusia. Pertama, jadilah manusia yang adaptif. Yakni cermat dan luwes dengan perubahan, peka dengan keadaan, dan senatiasa menghadirkan keselarasan dalam hidup yang penuh dinamika. Kedua, jadilah manusia yang produktif, dengan menghasilkan ide, gagasan dan karya yang solutif untuk menjawab permasalah serta memenuhi kebutuhan yang diperlukan.

Rektor Unsoed Prof.Dr.Ir Akhmad Sodiq M.Sc.,Agr

“Ketiga, jadilah manusia yang konstruktif, yakni yang kehadirannya selalu menjadi berkah dan kemanfaatan di manapun berada serta dalam tugas dan peran apapun,” pesan Rektor Akhmad Sodiq. (Prasetiyo)