
PURWOKERTO, EDUKATOR — Luminor Hotel Purwokerto sukses menggelar perayaan Malam Tahun Baru 2026 bertema Masquerade Party .Event yang berlangsung meriah, aman, dan lancar ini digelar, Rabu malam (31/12/2025).
Konsep elegan yang dipadukan dengan hiburan kelas premium berhasil menciptakan pengalaman berkesan bagi para tamu, sekaligus menegaskan Luminor Hotel Purwokerto sebagai destinasi unggulan perayaan pergantian tahun di wilayah Purwokerto.
General Manager Luminor Hotel Purwokerto, Rio Nofiando Atje, menyampaikan apresiasi atas antusiasme para tamu serta kerja sama seluruh pihak yang terlibat dalam kesuksesan acara tersebut.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh tamu dan berbagai pihak yang telah merayakan Malam Tahun Baru bersama Luminor Hotel Purwokerto,” ujar Rio Nofiando Atje yang didampingi Marketing Communication Anggoro Yudha Pratama kepada EDUKATOR di Purwokerto, Kamis (1/1/2026).
Keberhasilan acara ini, lanjutnya, menjadi motivasi bagi kami untuk terus menghadirkan pengalaman terbaik melalui konsep acara yang inovatif dan pelayanan yang prima.
Beragam Hiburan Spekatakuler
Perayaan Malam Tahun Baru tersebut menghadirkan beragam hiburan spektakuler, mulai dari penampilan Majestic Band, Cabaret Show, atraksi api atau fire attractions, pertunjukan sulap, hingga alunan musik DJ yang menghidupkan suasana hingga detik-detik pergantian tahun menuju 2026.
Seluruh rangkaian acara dikemas secara profesional sehingga para tamu dapat menikmati pesta dengan nyaman dan penuh antusias.
Konsep Masquerade Party yang diusung tidak hanya menonjolkan kemewahan, tetapi juga menghadirkan nuansa eksklusif dan berbeda dari perayaan tahun baru pada umumnya. Hal ini menjadi salah satu daya tarik utama yang membuat acara tersebut mendapat respons positif dari para tamu.
Persiapan Hadapi Ramadhan
Memasuki tahun 2026, Luminor Hotel Purwokerto menegaskan komitmennya untuk terus menghadirkan program-program unggulan. Salah satu agenda yang telah dipersiapkan adalah Special Dinner Iftar bertema “SHINING 6th RAMADHAN KAREEM”, yang akan menjadi perayaan enam tahun perjalanan Luminor Hotel Purwokerto sekaligus momentum kebersamaan penuh makna di bulan suci Ramadan.(Prasetiyo)