MIM Kebutuh Tanamkan Fondasi Karakter Melalui Pembiasaan Pagi

Bagikan :

Baris dengan tertib sebelum memasuki ruang kelas.

PURBALINGGA, EDUKATOR – Memasuki tahun ajaran baru 2025/2026, MI Muhammadiyah Kebutuh, Kecamatan Bukateja, Purbalingga menanamkan fondasi karakter kepada para muridnya melalui pembiasaan pagi. Murid kelas 1 hingga kelas VI mengikuti kegiatan pembiasaan pagi dengan disiplin, tertib, religius, dan penuh antusias, seperti terlihat Senin (21/7/2025).

Pembiasaan dimulai dengan masuk kelas secara tertib satu per satu sambil berhitung/ menjawab pertanyaan guru. Setelah barisan habis masuk kedalam kelas, dilanjutkan dengan murojaah hafalan dan hafalan Asmaul Husna yang dipandu langsung oleh wali kelas masing-masing.

“Pembiasaan ini menjadi langkah awal kami dalam menanamkan karakter disiplin, cinta Al-Qur’an, dan berakhlak mulia sejak dini,” ujar Kepala MIM Kebutuh, Khabib Khamaludin, S.Pd.I., M.Pd.I.

Widiyani, S.Pd, salah satu wali kelas di madrasah ini menambahkan, dengan adanya pembiasaan ini, diharapkan para siswa tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga tumbuh menjadi pribadi yang taat, tertib, dan berakhlakul karimah.

“Dengan adanya pembiasaan ini, kami ingin membangun fondasi karakter siswa yang kuat. Harapannya, mereka tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga tumbuh menjadi pribadi yang taat dalam beribadah, tertib dalam bersikap, dan memiliki akhlak yang mulia,” ungkap Wali kelas 3 yang muridnya berjumlah 28 anak ini.

Widiyani juga menambahkan bahwa pembiasaan seperti murojaah, pembacaan Asmaul Husna, dan kedisiplinan masuk kelas merupakan cara sederhana namun efektif untuk menanamkan nilai-nilai keislaman dan kebiasaan positif setiap hari.

“Kami percaya, pembiasaan yang dilakukan secara konsisten akan menjadi bekal penting bagi anak-anak untuk menghadapi tantangan di masa depan,” pungkasnya. (Widiyani/Prs)

BERITA TERKINI

6280731797834371099
Bupati Fahmi Lantik Lima Pejabat Baru
janu wareg
Janu Wareg, Makan Malam Sepuasnya di Luminor Hotel Purwokerto
priyanto26
Harmoni Sekolah sebagai Fondasi Kreasi dan Prestasi
6273579693739019637
8000 Lebih Peserta Ikuti Jalan Sehat, Kerukunan Beragama Semakin Menguat
STNK TIWI
Warga Purbalingga "Embun Rahmah Nurpratiwi" Kehilngan STNK