Pramuka Purbalingga Diajak Peduli Penanggulangan Bencana

Bagikan :

*Apel Besar Hari Pramuka ke 64

Penampilan polisi cilik ikut memeriahkan apel besar Hari Pramuka ke 64 di lapangan Purbalingga Lor  

PURBALINGGA, EDUKATOR – Wakil Bupati Purbalingga, Dimas Prasetyahani, SE MM mengajak Gerakan Pramuka untuk konsisten hadir di tengah masyarakat, terutama dalam penanggulangan bencana dan kegiatan sosial. Hal itu ia sampaikan saat menjadi pembina Apel Besar Hari Pramuka ke-64 Tingkat Kwartir Cabang (Kwarcab) Purbalingga di Lapangan Sepak Bola Purbalingga Lor, Selasa (30/9/2025).

Dalam kesempatan itu, Wabup Dimas juga menyinggung peran Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Purbalingga yang dipimpin Ir Prayitno, M.Si. “Sering sekali Ketua BPBD, Pak Prayitno, menyampaikan kepada saya adanya tanah longsor maupun angin puting beliung yang berdampak pada rumah warga,” ujar Wabup Dimas.

Untuk itu, Wabup Dimas  berharap anggota Pramuka terus hadir dalam momen krisis, terlibat dalam tim SAR, penanggulangan bencana, maupun kegiatan sosial lainnya.

Selain penanggulangan bencana, Wabup Dimas juga menekankan pentingnya konsistensi Pramuka dalam kegiatan positif seperti pelestarian lingkungan, bakti sosial, dan membantu kelancaran arus mudik.

“Gerakan Pramuka harus menjadi solusi strategis dalam membentuk generasi muda yang tangguh, berintegritas, memiliki literasi baik, serta wawasan kebangsaan yang kuat,” tambahnya.

Ia juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh anggota Pramuka atas dedikasi mereka selama ini.

Apel Besar Pramuka ke-64 tahun ini mengusung tema Kolaborasi untuk Membangun Ketahanan Bangsa. Tema ini bukan hanya slogan, tetapi tekad bersama untuk memperkuat jati diri Pramuka sebagai insan Pancasila yang siap menjaga keutuhan NKRI.

Ketua Kwarcab Purbalingga, Tri Gunawan Setyadi, menyebut apel ini merupakan puncak rangkaian peringatan Hari Pramuka 2025. Sebelumnya, sejumlah kegiatan telah dilaksanakan, antara lain pemasangan bendera dan spanduk Pramuka di lembaga pendidikan, sehari berseragam Pramuka pada 14 Agustus 2025, donor darah, Bulan Bhakti Pramuka, hingga ziarah tokoh Pramuka Purbalingga

Apel tersebut melibatkan 818 anggota Pramuka Penggalang dan Penegak serta dihadiri lebih dari 500 tamu undangan dari Forkopimda, DPRD, Kwarda Jawa Tengah, OPD, camat, dan organisasi relawan.Wabup Dimas memberikan tanda kehormatan kepada salah satu anggota Pramuka dewasa , Riono, S.Pd dari Gudep SD Negeri 1 Wirasana 

Pada kesempatan itu, diberikan penghargaan kepada 21 anggota Pramuka dewasa penerima tanda kehormatan, lima Pramuka muda teladan, serta pengumuman juara lomba Kwarran tergiat 2025.Peresmian Kedai Pramuka “Tunas Perwira” 

Meninjau Kedai Pramuka “Tunas Perwira” di kompleks Kwarcab Purbalingga

Kedai Pramuka
Usai apel besar Pramuka, Wabup Dimas meresmikan Kedai Pramuka “Tunas Perwira” di kompleks Sanggar Pramuka Kwarcab Purbalingga Lor. Kedai ini menyediakan perlengkapan berkemah, rental peralatan outdoor, hingga percetakan. (Prasetiyo)

 

 

 

BERITA TERKINI

sd qita1
Pramuka SD QITA Tanam Toga Bersama Himasita Unsoed
kopi2
Harga Kopi Naik, Petani Purbalingga Makin Bergairah
halaqah
MUI–Baznas Gelar Halaqah Sistem Pembinaan Mualaf
pramuka garuda1
Pelantikan 13.149 Pramuka Garuda Banyumas Bakal Pecahkan Rekor Muri
rempoah2
Gudep SDN 4 Rempoah Lantik Anggota Siaga Mula dan Siaga Bantu