SMPN 1 Kutasari Gelar Pilketos

by -1641 Views
Kepala SMP Negeri 1 Kutasari, Purbalingga, Endang Kismaryani, S.Pd saat menggunakan hak pilihnya. (Foto: Humas SMPN 1 Kutasari)

PURBALINGGA, EDUKATOR--Sebagai ajang demokrasi terkait Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) pada Kurikulum Merdeka, SMP Negeri 1 Kutasari, Purbalingga, Senin (17/10/2022) menggelar pesta demokrasi Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS (Pilketos), di ruang serbaguna sekolah setempat. Semua warga sekolah yakni guru, karyawan dan siswa menggunakan hak pilihnya dalam pesta demokrasi sekolah ini.

Dua pasang calon Ketua dan Wakil Ketua OSIS pada Pilketos SMPN 1 Kutasari, Purbalingga tahun 2022. (Foto: Humas SMPN 1 Kutasari)

Pasangan calon nomer 1 Bagas Reno Anggoro dari Kelas 8A dan Aliya Putri Ramadani (8E) meraih suara terbanyak, 575 suara. Sedangkan pasangan calon nomor 2 Aji Rifanto (8F) dan Elsa Rizky (7G) meraih 149 suara. Sementara suara tidak sah 46. Dengan demikian pasangan nomor 1 akan segera dilantik sebagai Ketua dan wakil ketua OSIS SMPN 1 Kutasari untuk masa bakti 2022-2023.

“Penyelenggaraan Pilketos ini sebagai pendidikan demokrasi yang dikenalkan kepada siswa sejak di bangku SMP. Juga untuk melatih jiwa kepemimpinan kepada siswa,” ujar Kepala SMP Negeri 1 Kutasari, Endang Kismaryani, S.Pd kepada EDUKATOR di sela-sela Pilketos SMPN 1 Kutasari.

Pelaksanaan pemungutan suara, berjalan lancar, karena panitia yang seluruhnya para siswa bekerja sesuai tugasnya masing-masing. Ada petugas pendaftaran yang membagikan kartu suara, petugas yang menjaga kotak suara, petugas keamanan, petugas yang menghitung hasil perolehan suara dan sebagainya.

Partisipasi siswa SMPN 1 Kutasari dalam menggunakan hak pilihnya ditunjukkan dengan memilih salah satu calon Ketua-Wakil Ketua OSIS SMPN 1 Kutasari. (Foto: Humas SMPN 1 Kutasari)

Prinsip Pemilu, yakni langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil dikedepankan dalam Pilketos di SMPN 1 Kutasari ini.

Sebelum dilakukan pemungutan suara, ujar Endang Kismaryani, ada kampanye dari masing-masing calon.

“Sebelum hari H pemungutan suara, ada kampanye untuk menyampaikan visi dan misi calon ketua dan wakil ketua OSIS. Sedianya kampanye akan digelar secara langsung di lapangan. Namun karena cuaca tidak mendukung, hujan terus mengguyur, maka kampanye dilakukan melalui video yang dibagikan ke seluruh siswa melalui grup WhatsApp kelas,” ujar Endang Kismaryani.

Endang Kismaryani mengapresiasi kiprah para siswa dan panitia yang juga siswa, sehingga pesta demokrasi di SMPN 1 Kutasari tahun 2022 ini berjalan lancar dan sukses.

Dua pasang calon ketua dan wakil ketua OSIS SMPN 1 Kutasari berfoto bersama panitia Pilketos (Foto: Humas SMPN 1 Kutasari)

“Pilketos kami gelar rutin setiap tahun sekali, sebagai ajang demokrasi. Kelak dewasa nanti setelah memenuhi syuarat sebagai pemilh, diharapkan mereka bisa menjadi warga negara yang baik sebagai pemilih yang baik pula,” harap Endang Kismaryani. (prasetiyo)

Leave a Reply

Your email address will not be published.

No More Posts Available.

No more pages to load.